“Sustainability-nya sangat terjaga. Setiap Jumat ada gerakan wisata bersih dengan mengumpulkan sampah, termasuk sampah plastik yang kemudian didaur ulang menjadi furnitur. Komposting juga dilakukan. Ini patut diapresiasi,” tutur Menpar Widiyanti.
Turut mendampingi Menpar Widiyanti Putri Wardhana dalam kunjungan tersebut, Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kementerian Pariwisata Hariyanto, Deputi Bidang Industri dan Investasi Kementerian Pariwisata Rizki Handayani, Staf Ahli Bidang Manajemen Krisis Kementerian Pariwisata Fadjar Hutomo, serta Staf Khusus Menteri Pariwisata Bidang Komunikasi Publik dan Strategi Media Apni Jaya Putra.